Headlines News :
Home » » Misa Requiem Untuk Op. Meylan Manalu

Misa Requiem Untuk Op. Meylan Manalu

Written By Kireina on Saturday, December 8, 2012 | 5:48 AM

Op. Meylan Manalu tutup usia pada umur 70 tahun
Sabtu, 8/12/12, para imam, biarawan/ti dan umat Dekanat Tapanuli merayakan Misa Requiem untuk ayahanda tercinta dari RD. Paulus Posma Manalu. Oppung (Op.) Meylan Manalu (70), demikian almarhum biasa di sapa, tutup usia pada hari Jumat, 7/12/12, di Desa Parlabian, Kecamatan Pasaributobing, Kabupaten Tapanuli Tengah.

Misa Requiem yang dilangsungkan di rumah duka ini, dipimpin oleh RD. Ando Gurning. Suasana duka terukir jelas pada wajah anggota keluarga yang ditinggal oleh almarhum. Dengan berlinang air mata, sang istri (Op. Meylan Boru) duduk di samping jenazah suaminya. Kadang-kadang tangannya bergerak mengusap dada, tangan dan kening suaminya yang sudah terbujur kaku.

Dalam khotbahnya, Pst. Gurning menekankan bahwa hidup manusia berasal dan kembali kepada Tuhan.
"Peristiwa duka ini mesti dilihat dari sudut pandang iman kristiani, yakni bahwa kematian bukanlah akhir dari kehidupan melainkan suatu pintu untuk masuk kepada kehidupan yang kekal bersama Bapa di Surga. Kita sebagai umat beriman mengimani bahwa berkat kebangkitan Kristus, maut telah dikalahkan dan kitapun akan dibangkitkan bersama Dia", jelasnya Pst. Gurning.

Sementara itu, Vikjen Keuskupan Sibolga, RD. Dominikus Doni Ola, mengatakan dalam Kata Penghiburannya bahwa kepergian Op. Meylan ini mengajak semua umat beriman untuk bertanya pada diri sendiri: apa yang bisa saya persembahkan kepada Tuhan selama saya hidup di dunia ini?

"Op. Meylan telah memberikan persembahan yang tiada terkira kepada Tuhan, yakni dengan mempersembahkan salah seorang puteranya menjadi imam Keuskupan Sibolga, yaitu RD. Paulus Posma Manalu. Dengan itu, Op. Meylan telah memberikan persembahan yang sangat besar bagi pelayanan umat Allah di Keuskupan Sibolga. Karena itu pantas bila pada kesempatan ini saya mewakili seluruh umat di Keuskupan Sibolga, menyampaikan terima kasih yang tak terhingga kepada segenap keluarga, atas jasa dan kerelaan almarhum memberikan persembahan yang terbaik untuk keuskupan tercinta ini", ungkap Pst. Doni.

Biarawan/ti dan umat turut merayakan Misa Requiem.
Misa Requiem ini juga turut dihadiri oleh RD. Frans Sinaga (Ketua Unio Keuskupan Sibolga), RP. Servasius Sihotang OFMCap (Dekanus Dekanat Tapanuli), RD. Aloysius Barut (Ekonom Keuskupan Sibolga), RD. Blasius S. Yesse (Sekjen Keuskupan Sibolga).

Sementara itu, Sekjen Keuskupan Sibolga RD. Blasius S. Yesse, mengajak semua umat untuk mendoakan almarhum dan memohon penghiburan bagi keluarga yang ditinggalkan.

"Doa kita menghantar perjalanan Almarhum menuju Kebahagiaan Abadi bersama Bapa... juga memohon kekuatan dan penghiburan dari Allah atas segenap keluarga yang ditinggalkan..", tulisnya dalam group Warta Keuskupan Sibolga (WARKES) di Facebook.
Share this article :

0 comments:

Tulis Komentar Anda

Gunakan Account Gmail untuk menuliskan komentar anda!

Bacaan Hari Ini

Popular Post

 
Dikelola Oleh : Biro KOMSOS
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2009. RELIGIOUS - All Rights Reserved
Religious | Membangun Gereja Mandiri, Solider dan Membebaskan.