Headlines News :
Home » » Dari IPI ke STP

Dari IPI ke STP

Written By Kireina on Saturday, September 20, 2008 | 6:23 AM

Institut Pastoral Dian Mandala filial IPI Malang di Gunungsitoli resmi berganti nama, Selasa (26/8/2008). Adapun nama yang baru itu ialah Sekolah Tinggi Pastoral Dian Mandala, Gunungsitoli, Keuskupan Sibolga. Dengan demikian STP ini resmi membuka program strata satu, S-1.

Sebetulnya perjalanan STP boleh dikata adalah perjalanan yang panjang dengan sebuah perkembangan dari tahap ke tahap. Adalah Pst Paulinus Manaƍ, OFM Cap yang memulai PGAK (Pendidikaan Guru Agama Katolik) pada tahun 1979. PGAK inilah yang sebenarnya menjadi cikal bakan STP Dian Mandala.

Pada 20 Maret 1991 Uskup Keuskupan Sibolga, Mgr AB Sinaga menerbitkan surat Keputusan Uskup Sibolga No: 039/KS-SK/91 tentang pembukaan filial IPI Malang program D-2 dan D-3 Keuskupan Sibolga cq Gunungsitoli. Pada tahun 2004 Departemen Agama RI memberi izin penyelenggaraan Kuliah Kelas Jauh (KKJ) program S-1 Sekolah Tinggi Pastoral (STP-IPI) Malang di Nias Keuskupan Sibolga.

Pada Acara peresmian STP Dian Mandala, (26/8/2008) Dirjen Bimas Katolik mengatakan dengan status baru STP Dian Mandala berhak menyelenggarakan pendidikan dan mata kuliah lokal yang lebih sesuai dengan kebutuhan Keuskupan Sibolga. Bapak Dirjen juga berharap agar STP ini dapat mencetak kader-kader Katolik yang handal baik di bidang pemerintahan maupun keagamaan.(P3M).

Share this article :

0 comments:

Tulis Komentar Anda

Gunakan Account Gmail untuk menuliskan komentar anda!

Bacaan Hari Ini

Popular Post

 
Dikelola Oleh : Biro KOMSOS
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2009. RELIGIOUS - All Rights Reserved
Religious | Membangun Gereja Mandiri, Solider dan Membebaskan.